Sugeng Rawuh

Selamat Datang Para Pendekar.

Rabu, 16 Oktober 2019

Pengesahan Warga Baru PSHT Rayon STAN

Dengan mengucap syukur alhamdulillah, akhirnya pada tahun 2018, PSHT STAN mengantarkan calon warga baru untuk disahkan sebagai warga PSHT.  PSHT STAN yang saat itu menggunakan fasilitas Badan Pendidikan dan Pelatihan Keuangan (BPPK) Purnawarman yang berlokasi di Kebayoran Baru jakarta Selatan, menginduk ke Ranting Kebayoran Lama, Cabang jakarta Selatan. Hal ini terjadi karena di Kebayoran Baru tidak ada Ranting PSHT yang aktif, dan lagi, PSHT STAN saat itu tidak berlokasi di Bintaro sebagaimana seharusnya lokasi kampus STAN. Hal tersebut terjadi karena mahasiswa Diploma IV yang mengikuti latihan, melakukan kegiatan perkuliahan di BPPK Purnawarman.

Dalam perjalanannya, latihan di PSHT STAN diikuti oleh 9 siswa. Dik Arief, Dik Bob, Dik Fika, Dik Dinil, Dik John, Dik Kukuh, Dik Mujib, Dik Putranto, dan Dik Ridho. Sebagaimana kondisi di tempat latihan lain, pasang surut semangat pun terjadi, Dik Bob akhirnya pamit untuk istirahat dari latihan karena kesibukannya sebagai "tangan kanan' orang nomor 1 di BPPK Purnawarman kala itu. Dik Arief harus merelakan mengurungkan niatnya untuk disahkan menjadi warga PSHT karena cedera yang menghampiri menjelang tes kenaikan tingkat sabuk putih. Dik Putranto dan Dik Ridho pun undur diri karena ada keperluan pribadi lain yang lebih membutuhkan perhatiannya. Sedangkan Dik Mujib, dipindah lokasi latihan ke Rayon MPR, Cabang Jaksel agar lebih terjangkau dari rumahnya yang daerah Bekasi.

Dari kesembilan siswa yang berlatih bersama itu, akhirnya empat siswa berhasil mencapai titik akhir latihan sebagai siswa, yakni, Dik Dinil, Dik Fika, Dik John, dan Dik Kukuh. Keempatnya disahkan sebagai warga PSHT di cabang Jaksel pada tahun 2018 lalu. Tentu kebahagiaan kami rasakan menyambut saudara-saudara baru tersebut.

Tentu kami tak boleh lupa kacang akan kulitnya, karena dalam perjalanan 2 tahun latihan. Staf kepelatihan di PSHT STAN sangat terbatas sumber daya manusianya. Saat itu, yang aktif melatih hanya ada Mas Agus, Mas Wildan, Mas Heri, dan Mas Wahyu. Di tengah kesibukan pribadi beliau berempat di tempat kerja yang sering lembur dan ada agenda mendadak, tentu latihan menjadi tidak kondusif. Di sinilah kami, para staf kepelatihan PSHT STAN merasakan begitu eratnya persaudaraan di PSHT. Kenapa begitu? Ya, Saudara-saudara kami akhirnya datang berduyun-duyun membantu kelancaran proses latihan di PSHT STAN.

Sebut saja saudara-saudara dari PSHT Rayon Cirendeu dan Rayon Pondok Ranji (Ranting Ciputat Timur), saudara-saudara dari PSHT Rayon Ceger (Ranting Pondok Aren), saudara-saudara PSHT Ranting Kebayoran Lama, dan PSHT Cabang Jakarta Selatan, dan tentu beberap asaudara-saudara lain yang tidak dapat kami sebut satu per satu, semoga keringat dan lelah njenengan dalam mengabdi di PSHT diganti oleh Allah dengan pahala dan rejeki yang berlimpah berkah. Aamiin. 

Beliau-beliau lah yang sangat berperan dalam mengantarkan para siswa sampai disahkan.

Semoga para warga PSHT STAN dapat menjadi pemancar cita, sebagaimana tertuang dalam Mukadimah PSHT. Dapat menjadi pribadi berbudi pekerti luhur, bermanfaat bagi sesama.

Senin, 12 Oktober 2015

Jadwal Latihan di PSHT Ranting Pondok Aren

Assalamu'alaykum wa rahmatullah wa barakatuh

Sebagai sebuah organisasi yang terus ingin mengmbangkan diri, PSHT Pondok Aren (yang menaungi PSHT STAN) yang dulunya sebagai Rayon, kini telah bermetamorfosa menjadi sebuah Ranting dalam tingkatan organisasi PSHT di Tangerang.
Hal ini berkait erat dengan makin tumbuhnya PSHT di Pondok Aren, saat ini di PSHT Pondok Aren menaungi 7 Rayon di bawahnya.
Sebagai jawaban atas pertanyaan saudara-saudara warga PSHT dan rekan-rekan yang berminat mengikuti latihan di PSHT di Pondok Aren, berikut kami sampaikan jadwal latihan beserta lokasi latihan PSHT di Area Ranting Pondok Aren :

Jadwal Latihan Ranting di Area PSHT Pondok Aren
1.       Rayon Ceger dan STAN
a.       Ketua Rayon : Mas Untung
b.      Jadwal Latihan :
Rabu              :  20.00 - selesai
Jumat            : 20.00 - selesai
c.       Lokasi : Gang Ujung Kenari, Ceger.
2.       Rayon Japos
a.       Ketua : Mas Tarno
b.      Jadwal Latihan :
Minggu         :  20.00 - selesai
Rabu              : 20.00 - selesai
c.       Komplek Perum Japos
3.       Rayon Arinda
a.       Ketua : Mas Krishna
b.      Jadwal Latihan :
Selasa           : 20.00 - selesai
Sabtu            : 20.00 - selesai
c.       Lokasi : Gang Madu, Arinda
4.       Rayon Prigi
a.       Ketua : Mas Jasmin
b.      Jadwal Latihan :
Rabu              : 20.00 - selesai
Sabtu            : 20.00 - selesai
c.       Lokasi Latihan : Samping Perum Permata
5.       Rayon Reformasi
a.       Ketua : Mas Ali Imron, S.H., M.H.
b.      Jadwal Latihan :
Rabu              : 20.00 - selesai
Sabtu            : 20.00 - selesai
c.       Lokasi Latihan : Jalan Reformasi Sawah, Pondok Jaya.
6.       Rayon Pondok Pucung
a.       Ketua : Mas Suharto
b.      Jadwal Latihan :
Rabu              : 20.00 - selesai
Sabtu            : 20.00 - selesai
c.       Lokasi Latihan : Depan Makam ABRI
7.       Rayon Sektor 9
a.       Ketua  : Mas Poniran
b.      Jadwal Latihan :
Senin             : 20.00 - selesai
Jumat            : 20.00 - selesai
c.       Lokasi Latihan : Kampung Utan

Untuk sementara PSHT Rayon Ceger dan UKM PSHT STAN digabung dalam jadwal latihan sembari menanti pembentukan pengurus baru di UKM PSHT STAN 2015.
Dengan makin berkembangnya PSHT khususnya di area Pondok Aren, semoga makin membuat PSHT dapat bermanfaat untuk lingkungan di sekitarnya.

Terima kasih,
Salam Persaudaraan

Assalamu'alaykum wa rahmatullah wa barakatuh

Contact Person PSHT Ranting Pondok Aren :
Mas Harno (Ketua Ranting) : 081384663427
sumber : pshtpondokaren.blogspot.com*

*kedua blog dikelola oleh admin yang sama.

Jumat, 06 Mei 2011

SH Terate Cabang Tangerang

Berdirinya SH Terate Cabang Tagerang : 11 Februari 1986
Ketua Cabang : F.X. Bambang Hernux Sugiarto, S.E.
Ketua I : Sispriyadi
Ketua II : Naryo Cokro
Dewan Pertimbangan : Amir B.L.
  Ketua Ranting Ciledug : Gantang I.P.
    Ketua Rayon Ceger : Harno
      Ketua Sub SH Terate STAN : Wahyu A.R.

SH Terate Cabang Tangerang merupakan Cabang urutan ke-54 dari seluruh Cabang SH Terate di Dunia. Terdiri dari 23 Ranting. Beberapa Ranting yang masih aktif yaitu :
1. Larangan
2. Ciledug
3. Karang Tengah
4. Ciputat
5. Cipondoh
6. Tangerang Kota.
7. Perumnas
8. Serpong.
9. Jati Uwung.
10. Curug.
11. Balaraja.
12. Pasar Kemis.
13. Cisoka.
14. Cikupa.
15. Batu Ceper.

Mukadimah Setia Hati Terate

" Bahwa sesungguhnya hakekat hidup itu berkembang menurut kodrat iramanya masing-masing menuju kesempurnaan; demikian pun kehidupan manusia sebagai mahkluk Tuhan yang terutama, hendak menuju keabadian kembali kepada causa prima titik tolak segala sesuatu yang ada, melalui tingkat ke tingkat namun tidak setiap insan menyadari bahwa apa yang dikejar-kejar itu telah tersimpan menyelinap di lubuk hati nuraninya."
" SETIA HATI sadar menyakini akan hakiki hayati itu dan akan mengajak serta para warganya menyingkap tabir/tirai selubung hati nurani dimana “SANG MUTIARA HIDUP” bertahta."
" Pencak silat salah satu ajaran SETIA HATI dalam tingkat pertama berintikan seni olah raga yang mengandung unsur pebelaan diri untuk mempertahankan kehormatan, keselamatan dan kebahagiaan dari kebenaran terhadap setiap penyerang. "
"Dalam pada itu SETIA HATI sadar dan yakin bahwa sebab utama dari segala rintangan dan malapetaka serta lawan dari kebenaran hidup yang sesungguhnya bukanlah insan, mahkluk atau kekuatan yang diluar dirinya; Oleh karena itu pencak silat hanyalah suatu syarat untuk mempertebal kepercayaan kepada diri sendiri dan mengenal diri pribadi"`
"Maka SETIA HATI pada hekekatnya tanpa mengingkari segala martabat-martabat keduniawian, tindak kandas/tenggelam pada jajaran Pencak Silat sebagai pendidikan ketubuhan saja, melainkan lebih menyelami kedalam lambang pendidikan kejiawaan untuk memiliki sejauh-jauh kepuasan hidup abadi lepas dari pengaruh rangka dan suasana."
"Sekedar syarat bentuk lahir, disusunlah Organisasi dalam rangka “Persaudaraan Setia Hati Terate”, sebagai ikatan antara saudara “SETIA HATI” (SH) dan lembaga yang bergawai sebagai pembawa dan pemancar cita."

Janji Siswa Setia Hati Terate

:: Janji Siswa ::
Janji Setia anggota Setia Hati Terate, dengan rendah hati dan penuh kesabaran kami berjanji :
I.    Sebagai anggota Setia Hati Terate, kami akan senantiasa bertaqwa kepada Tuhan Yang Mahaesa.
II.   Sebagai anggota Setia Hati Terate, bagiku adalah sarana untuk mendewasakan jasmani maupun rohani.
      Oleh karena itu, harus dijaga dan diselamatkan keharumannya.
III. Sebagai anggota Setia Hati Terate, kami akan senantiasa berdisiplin, patuh, dan setia pada peraturan-peraturan, tata tertib dan kewajiban yang diinstruksikan oleh pemimpin.
IV. Sebagai anggota Setia Hati Terate, kami akan senantiasa saling kasih mengasihi dengan penuh persaudaraan.
V.  Sebagai anggota Setia Hati Terate, kami akan patuh dan berdisiplin dalam berlatih.
VI. Sebagai anggota Setia Hati Terate, kami akan memupuk rasa rendah hati dan penuh cinta kasih terhadap sesama manusia umumnya dan pada Setia Hati Terate khususnya.
VII. Sebagai anggota Setia Hati Terate, kami tidak akan sombong dan menggunakan pengetahuan Setia Hati Terate di sembarang tempat.
Demikian janji kami, biarlah saudara-saudara tua kami yang hadir pada saat ini menjadi saksi dan biarlah Tuhan Yang Mahaesa memberkati dan memberikan tuntunan, amin.